Testimoni 3 Tokoh Penyuluh Agama dalam Buku "1001 Pesan Abimu"

Share:


Buku "1001 Pesan Abimu" karya Abu Teuming. Terbitan Mega Press, Jawa Barat, Cetakan Pertama Desember 2024




Narasi runut dan menarik yang dimainkan penulis membuat pembaca tidak jenuh menikmati untaian kata per alenia. Buku ini amat direkomendasi karena konten yang disuguhkan tidak ubahnya menyelami kumpulan pesan hikmah pembentuk karakter islami.

*Eva Khairani, S.Sos., M.Sos (Sekretaris Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam (FKPAI) Provinsi Aceh)



Buku ini layak disebut penyambung lidah setiap orang tua. Seakan orang tua berbicara langsung di hadapan sang anak, dengan 1001 nasihat penggugah jiwa dan pagar kebaikan. Buku ini mencerminkan harapan besar orang tua supaya anaknya tidak terbuai dunia sehingga lupa kehidupan akhirat.

*Dr. Tgk. H. Tarmizi M Daud, S.Ag., M.Ag (Penyuluh Agam Islam dan Anggota Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Kota Banda Aceh)



Penulis mampu menarasikan kisah inspirasi dari orang salih yang patut diteladani. Buku di tangan Anda tidak berlebihan saya namakan pabrik penempa diri sebab berisi kalimat penguatan akhlak mulia. Pembacanya akan merasakan indahnya menjadi muslim ideal.

*Istianah (Penyuluh Agama Islam DKI Jakarta dan kru media Suluhagama.com)


No comments

Silakan beri tanggapan dan komentar yang membangun sesuai pembahasan artikel.